AlanBIKERS.com – Sebagai wadah pengguna Kawasaki Ninja pertama di Indonesia, Kawasaki Ninja Club (KNC) dibentuk tanggal 15 Februari 2000 dengan nama KNC Jakarta . Seiringnya waktu bertambahnya KNC di beberapa daerah, dibentuklah KNC Indonesia saat perayaan ulang tahun ke-6 KNC Jakarta tanggal 7 Mei 2006 di Desa Wisata, Taman Mini Indonesia Indah.
Kini KNC Indonesia sudah memiliki 23 Korwil dan 193 Regional, dari Aceh hingga Papua. Bukan perkara mudah mempertahankan atau mengembangkan sebuah klub hingga usianya hampir 20 tahun ini. Salah satu yang dilakukannya untuk tetap menjaga dan memperkuat kekompakan antar anggotanya adalah menggelar Jambore Nasional (Jamnas) rutin setiap dua tahun sekali.
Tahun ini KNC Indonesia sukses usai melaksanakan Jamnas ke-5 di Magelang, tepatnya di area lapangan parkir AIM Armada Town Square Mall, Jalan Soekarno Hatta, Sabtu (24/08). Bertindak sebagai tuan rumah adalah KNC Korwil Jateng dibawah supervisi Pengurus Pusat KNC Indonesia.
Hajatan akbar nasional KNC ini pun sekaligus untuk lebih memperkenalkan objek wisata di Kabupaten Magelang dengan tagline ‘Jamnas V KNC Indonesia Goes to Borobudur’. Tak kurang dari 3000 peserta hadir disini, mulai dari Sigli Aceh hingga Timika Papua, bahkan ada peserta yang sudah datang sejak hari Jum’at (23/08).
Seluruh peserta nampak sangat menikmati rangkaian acara yang dipersiapkan panitia dari awal hingga akhir. Rangkaian acara yang berlangsung sejak jam 10 pagi hingga tengah malam ini tidak sekedar euforia semata, tapi ada aksi sosial donor darah, santunan anak yatim dan Lansia serta kepada santri Pondok Pesantren Tidar Dudan yang berada di Kecamatan Magelang Selatan.

Kemudian sederet hiburan disajikan seperti Freestyle, live musik dangdut, Lady Wash, DJ On Fire, pesta kembang api, fun games, potong tumpeng dan penyerahan plakat. Menariknya, paling ditunggu malam itu adalah penarikan door prize dengan hadiah utama 1 unit motor Ninja RR yang telah dimodifikasi sesuai tema Jamnas V, pemenangnya Bro Ariza anggota dari KNC Kebumen.
“Saya bangga dan terharu melihat betapa sangat gembiranya Bro Ariza ketika menerima hadiahnya, dia sempat meneteskan air mata haru. Paling membanggakan lagi, dana yang digunakan 100% dari internal KNC bukan dari sponsor, juga biaya acara kita ini. Beli motornya pun dari anggota KNC, yang mendapatkan juga anggota KNC, dari kita untuk kita,” ujar Bro Ferry Hendynanto, Bendahara Nasional KNC Indonesia.
Gelaran Jamnas V KNC Indonesia ini makin terasa istimewa, selain dihadiri para Pengurus Pusat dan Founder KNC Bro Adry, juga hadir dan berikan sambutan Irjen Pol Drs Herry Wibowo MH, Kakorbinmas Baharkam Mabes Polri yang sengaja diundang oleh panitia.
“Gunakanlah kekuatan massa komunitas bukan hanya untuk hura-hura dan menikmati hiburan saja, tapi juga tetap ingat dengan hubungan sosial antar sesama dan ingat tetap tertib serta patuhi peraturan lalu lintas di jalan,” pesan Irjen Pol Drs Herry Wibowo MH dalam sambutannya.

“Tetaplah kompak dan solid, karena kita sudah disatukan oleh satu logo yang sama se-Indonesia, satu kata yang sama dan satu cita yang serupa, KNC Indonesia,” lanjut Bro Fajar Tamimi, Presiden KNC Indonesia.
Sementara itu, Sang Fouder KNC Bro Adry yang menyempatkan hadir mejadi bagian dari sejarah gelaran Jamnas V KNC ini juga berpesan, agar seluruh anggota KNC selalu saling support. “Tetaplah selalu support sahabat kalian di KNC, baik atau buruknya mereka tetap sahabat kita, selalu lakukan yang terbaik untuk KNC,” pesannya.