AlanBIKERS.com – Untuk kedua kalinya setelah tahun lalu, kembali Adira Insurance menggelar Sunday Morning Ride (Sunmori) bersama awak media otomotif. Kegiatan kali ini dilaksanakan Minggu (15/04) melibatkan 30 motor, terdiri dari wartawan dan bikers anggota dari klub/komunitas pemenang Safety Campaign Award (SCA) 2017 yang diwakili TRiC dan Skills Community Jakarta.
Mengambil lokasi titik kumpul awal di kantor Adira Insurance Pondok Indah, rombongan riding dibagi menjadi 8 kelompok menuju lokasi finish di Waroeng Taman yang berada di area Taman Kencana Kota Bogor. Kedelapan kelompok ini adalah Motopro, Autocilin, Perlindungan, Capable, Proteksi, IWGHS, Adira Care dan HERE.

Selama riding setiap kelompok diharuskan mengikuti kaidah road safety, seperti mengenakan safety gear dan mematuhi peraturan lalu lintas. Dimana akan dipilih kelompok terbaik dari segi kekompakan selama riding dan safety gear serta kategori yel-yel kelompok terbaik. Keluar sebagai pemenang kelompok terbaik sekaligus menyambet yel-yel terbaik adalah tim dari Proteksi yang beranggotan Doni, Wahyu, Ramlan, Mario dan Muni.
Menjadikan acara ini tidak saja membawa pesan safety riding, juga ada nuansa hiburan sambil bersilaturahmi ditengah sejuknya udara Kota Bogor. Selain itu, dalam kesempatan ini Adira Insurance juga memberikan edukasi serta pemahaman betapa pentingnya memiliki perlindungan lebih untuk kendaraan khususnya roda dua.
“Melalui Sunmori, kami ingin memberikan pentingnya edukasi ini dengan cara yang fun dan interaktif. Sehingga pesan yang kami kemas ini mampu diterima dan dipahami betul oleh peserta riding. Tidak hanya mampu melindungi aset mereka yaitu motor, melainkan pengendaranya melalui juga kami berikan pemahaman terkait safety riding,” ujar Julian Noor, Chief Executive Adira Insurance.