AlanBIKERS.com – Klub/ Komunitas bikers bukan sekedar wadah berkumpul untuk bersenang-senang saja, namun juga sebagai sarana untuk menunjukan kepedulian sosial kepada masyarakat luas, termasuk saudara kita yang sedang mengalami kesusahan akibat bencana alam.
Salah satu wujud kepedulian sosial ini ditunjukan oleh komunitas Rx-King yang berada di Kalimantan Timur (Kaltim) dan Kalimantan Utara (Kaltara) pada hari Minggu lalu (12/08). Mereka serentak melakukan penggalangan dana guna membantu masyarakat yang menjadi korban bencana alam gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Komunitas Rx-King yang tergabung didalam wadah YRKI (Yamaha Rx King Indonesia) dibawah Korwil Kaltim Kaltara yang diketuai oleh H. Zulkifli ‘Abah’, serempak menggelar penggalangan dana di kotanya masing-masing, yaitu Paser, Penajam, Balikpapan, Samarinda, Tenggarong, Kubarku, Muara kaman, Muara Badak, Bontang, Sangatta, Wahau, Berau, Bulungan , Tarakan dan Malinau.

“Alhamdulillah setelah aksi turun ke jalan, di setiap lampu merah kami bisa mengkoordinirnya, hasilnya dana yang berhasil dikumpulkan cukup memuaskan, hampir mendekati 50 Juta,” ujar Bro Andre Radithyara selaku Sekretaris YRKI Korwil Kaltim Kaltara.
Bro Andre menambahkan, selain turun ke jalan, mereka juga mengadakan lelang barang-barang miliknya, seperti kaos, helm, knalpot dan perlengkapan motor lainya, dimana 100% hasil dari lelang untuk didonasikan ke panitia penggalangan dana untuk korban bencana gempa di Lombok.

“Insya Allah, secepatnya semua hasil penggalangan akan kita transfer kepada koordinator kami yang ada di Lombok,” lanjut H. Zulkifli. (Andre/AB)