AlanBIKERS – KYT, salah satu merek helm naungan PT Tarakusuma Indah yang merupakan pemimpin inovasi dalam industri helm telah meluncurkan helm open face terbarunya, yaitu KYT Kyoto Ranger 2.0. Helm open face single visor ini telah diperbarui berdasarkan keberhasilan versi pertama KYT Kyoto yang dirilis pada tahun 2016 silam.
KYT Kyoto Ranger 2.0 menghadirkan fitur lebih lengkap. Dengan lebih memperhatikan keselamatan dan kenyamanan yang lebih baik bagi pengendara sehari-hari. Tampil dengan desain yang ringkas dan praktis, tidak meninggalkan DNA edisi pertamanya.

Baca juga: Rolling King KCDj ‘Kebersamaan 23lamanya’ Hadiri Jamnas YRFI di Senayan Park
Chinstrap mikrometrik memungkinkan pemakaian helm yang mudah dan aman, padding dengan bahan yang sudah ditingkatkan kualitasnnya memberikan kenyamanan untuk perjalanan sehari-hari. Bagian busa dalam dapat dilepas dan dicuci, sehingga helm mudah dibersihkan dan tetap segar.
Selain itu, helm ini dilengkapi dengan slot intercom, yang memungkinkan pengguna untuk mengintegrasikan sistem komunikasi mereka dengan lancar dan slot kacamata yang membuat pengguna kacamata merasa nyaman.

Baca juga: Helm Flip-Up INK TOP GEAR 5.0 Dilengkapi Banyak Fitur yang Diinginkan Bikers
Melanjutkan DNA edisi pertamanya, Kyoto Ranger 2.0 mempunyai ventilasi atas yang besar untuk memastikan aliran udara yang optimal, menjaga pengendara tetap sejuk di jalan. Dilengkapi sistem bahan reflektif pada padding untuk meningkatkan visibilitas di malam hari, sehingga pengendara dapat berkendara lebih percaya diri di malam hari.
“Kami sangat senang menghadirkan KYT Kyoto Ranger 2.0 untuk pengendara yang menginginkan gaya dan keamanan. Helm baru ini memadukan fitur inovatif dengan elemen desain praktis untuk memenuhi kebutuhan pengendara sepeda motor masa kini,” ujar Henry Tedjakusuma, Direktur PT Tarakusuma Indah.

Baca juga: Helm Full Face KYT TT Revo yang Revolusioner Dibandrol Rp 1,2 Juta
KYT Kyoto Ranger 2.0 melanjutkan komitmen KYT Helmet terhadap kualitas dan keselamatan pengendara, menjadikannya pilihan utama bagi mereka yang mencari perlindungan kepala yang andal di jalan. KYT Kyoto Ranger 2.0 hadir dalam 14 varian warna solid, dipasarkan dengan kisaran harga mulai dari Rp445.000. (TKI/AB)



















