AlanBIKERS.com – Para bikers pengguna Honda CRF150L di Lampung kini sudah memiliki komunitas sebagai wadah mereka berkumpul untuk menyalurkan hobi mereka. Ini ditandai dengan usainya acara Deklarasi CRF150 Owner Lampung yang berlangsung di area Parkir Main Dealer PT Tunas Dwipa Matra (TDM), Bandar Lampung, Sabtu (22/5).
Rangkaian acara mereka tersebut berlangsung seru dengan kegiatan adventure menjelajah objek wisata alam yang penuh tantangan. Seluruh peserta pun sangat menikmati acara ini dimana sekaligus merasakan performa tangguh dari Honda CRF150L ketika menyusuri jalan menuju objek wisata Air Terjun Talang Rabun, Pesawaran, Lampung.
Seluruh peserta menjadi tertantang untuk merasakan performa mesin tinggi dan ketangguhan suspensi depan Honda CRF150L berdiameter besar untuk menaklukkan berbagai medan mulai dari perkotaan, tanah bergelombang serta berbatu.
Kegiatan ini turut didukung oleh PT. Astra Honda Motor (AHM) dan PT. Tunas Dwipa matra selaku main dealer sepeda motor Honda di Lampung serta berbagai finance company. Sekitar 110 orang ikuti acara ini yang merupakan perwakilan dari CRF Owner Lampung, Tribal dan komunitas motor trail lainnya. Perwakilan dari Asosiasi Motor Honda Lampung (AMHL) pun ikut meramaikan acara deklarasi yang diresmikan langsung oleh Manajemen TDM Lampung ini.
Didalam rangkaian seremonial deklarasi CRF150 Owner Lampung ini juga dikukuhkan menjadi salah satu komunitas Honda di Lampung. Acara makin semarak dengan adanya berbagai kegiatan mulai dari modern dance, donor darah, hingga bakti sosial. Kemudian ada berbagai kuis dan undian dengan hadiah puluhan jaket exclusive, helm CRF150L, ratusan topi CRF hingga sepatu trail.
Manager Promosi TDM Lampung Rusli Mantaring dalam sambutannya berharap komunitas ini bisa menjadi contoh positif untuk komunitas motor lainnya, serta dapat berpartisipasi membantu pemerintah untuk memperkenalkan pariwisata di Lampung. “Tidak hanya sebagai komunitas motor biasa, CRF150 Owner Lampung juga bergerak untuk mendukung program pemerintah dalam kegiatan sosial, dibidang lingkungan dan kesehatan,” ujar Rusli.
Sementara itu, Ketua CRF150 Owner Lampung Bro Antonius Purwanto menyampaikan bahwa komunitas ini dibentuk dengan tujuan untuk mengembangkan hobi dan minat pengguna motor CRF tanpa membeda-bedakan satu sama lain, dan bisa menjadi wadah untuk berbagi informasi seputar sepeda motor CRF.
“Kami berharap dengan hadirnya CRF150 Owner Lampung ini bisa semakin memupuk persaudaraan antar sesama anggota komunitas serta bisa memberikan dampak positif dan semakin meramaikan komunitas motor trail khususnya di Lampung,” lanjut Bro Antonius. (AQ/AB)