AlanBIKERS.com – Bencana alam banjir bandang yang terjadi di beberapa titik wilayah Sukabumi, Senin (21/9) lalu meninggalkan duka dan sangat banyak kerusakan material. Musibah yang dialami warga sekitar Kecamatan Cicurug, Sukabumi tersebut juga mengundang empati para bikers Indonesia.
Diantaranya seperti yang dilakukan para bikers pengguna Yamaha yang tergabung dibeberapa klub/ komunitas di Jabodetabek. Para bikers dari puluhan klub/ komunitas tersebut menggelar bakti sosial (Baksos) dengan tagline ‘Peduli Banjir Bandang Cicurug Sukabumi’.
“Walaupun kami disini berbeda klub/ komunitas, tipe dan cc motor, namun kita memiliki kesamaan misi dalam menunjukan kepedulian sosial. Kami bisa bersatu dan saling merangkul untuk tujuan baik seperti kegiatan Baksos ini,” ujar Bro Arthur dari RASFI selaku Ketua Pelaksana Baksos ini.
Dalam aksi sosial yang mengusung tema ‘Mari Bersama Membantu Sesama’ ini mereka menggalang dana dan menyalurkannya langsung ke lokasi bencana alam di Cicurug, Sabtu (26/9). Disini mereka menyalurkan donasi berupa pakaian,selimut, terpal dan sembako.
“Puji dan syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, kita bisa berkumpul dan membantu saudara-saudara kita yang terkena musibah banjir bandang di Cicurug, Sukabumi ini. Kami ucapkan banyak terima kasih kepada kawan-kawan klub/ komunitas dan semua pihak yang telah ikut membantu kegiatan sosial ini,” tutup Bro Arthur.
Dalam kegiatan Baksos gabungan yang digagas oleh Rakyat Scooter Fino (RASFI) dan F1ZR Owners Regional Club East Jakarta (FORCE TMII) ini didukung dan melibatkan klub/ komunitas lainnya mulai dari Indonesia Aerox 155 Club (IAC) Jakarta Aerox 155 Club (JAC), Bogor Aerox Club 155 (BAC), Assosiation Yamaha Owners ( AYO), Force One Region The Youth ( FORTY8), Depok F1ZR (DF1ZR), F1ZR Pangkalan Jati (F1ZPANG), Yamaha Force 1 All Varians (YFA), Bekasi F1ZR Lovers, Force 1 Kawasan Industri Pulo Gadung (F1ZKIP), Rider F1ZR Community, Yamaha f1ZR Parung (YFP), F1ZR Sukabumi Club (FSC), Generasi F1ZR Cikarang (GRAf1C), Yamaha RX King Club Independent (YRCi) Jakarta, Kinger’s Jarang Piknik (KJP), Suzuki RK Cool dan 2stroke Gas Terus.