AlanBIKERS – Alow all Bikers Indonesia! gelaran event otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta telah resmi dibuka. Pembukaan langsung oleh Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Kamis (13/2). IIMS 2025 membawa semangat optimisme awal tahun bagi industri otomotif untuk lebih baik lagi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Akan disajikan berbagai program dan promo menarik untuk para pengunjung.
Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung menyampaikan, melalui perhelatan IIMS 2025, Dyandra Promosindo berkomitmen tidak hanya menjadi agenda otomotif tahunan biasa, tapi juga menjadi wadah bagi seluruh stakeholder otomotif untuk saling mendukung. Mengusung tema ‘Your Infinite Autotainment Experience’, IIMS 2025, menyiapkan berbagai program dan promo menarik untuk memikat para pengunjung dan calon pembeli di IIMS 2025.
Baca juga : IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show Akan Berikan Pengalaman Tak Terlupakan
Project Manager IIMS 2025, Rudi MF mengatakan, selama 11 hari penuh mulai dari 13 hingga 23 Februari 2025, IIMS 2025 telah menyiapkan deretan program otomotif menarik, yaitu IIMS Drift, IIMS Special Guest Car, Gokart, Ikatan Motor Indonesia (IMI), IOF for Fun & Humanity, EV Test Ride, Indonesia Iconic Racer, Perhimpunan Perkumpulan Mobil Kuno Indonesia (PPMKI), PAHAMI Audio Contest All Champions, Indonesia Boating Gathering, Build The Boat, Outdoor Pool Area, RC Scale.
Kemudian ada Outdoor Test Ride & Drive, Pergikebulan, Otomotif Group Xperience, Bikers Dakwah, International Automodified (iAM), KOSMIK, IIMS Push Bike, IIMS Special Guest Experience, IIMS Infinite Live, IIMS Infinite Show, IIMS Community Experience, Naikmotor.com, Satmori, Sunmori, IIMS Award, IIMS Squad, Talkshow, Time Pitstop, IIMS Closing Ceremony, Miss IIMS, serta dua program baru yaitu IIMS Flying Car dan IIMS Burn Out Show.
Baca juga : IIMS 2025 Jadi Ajang yang Tepat untuk Memilih Kendaraan Baru
Gelaran IIMS 2025 ini juga menghadirkan 56 merek kendaraan otomotif roda dua dan roda empat yang akan meramaikan area IIMS seluas ~154.289 sqm. Tercatat ada 31 merek kendaraan roda empat yang akan berpartisipasi dalam IIMS 2025 meliputi BAIC, BMW – MINI, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, Denza, DFSK, GAC AION, Geely, GWM, Honda, Honri, Hyundai, Jaecoo, Jetour, KIA, Mazda, MG, Mitsubishi Motor, Neta, Nissan, Prestige Motocars, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Vinfast, VW, dan Wuling.
Selain mobil, ada 25 merek kendaraan roda dua yang telah memastikan kehadiran pada IIMS 2025 antara lain, AHM, Alva, Aprilia, Benda, Benelli, BMW Motorrad,Adora Indomobil e-motor, Italjet, Kawasaki, Keeway, Keeway EV, Maka Motors, Moto Guzzi, MorBidelli, Pacific Bike, Piaggio, QJ Motor, Polytron, Royal Alloy, Royal Enfield, Scomadi, United, Vespa, Yadea, Yamaha. Secara keseluruhan brand; produsen, APM, Aftermarket dan Aksesoris yang turut serta dalam perhelatan IIMS 2025 mencapai lebih dari 190 brand.
Baca juga : BMW Motorrad Indonesia Akan Hadirkan Semua Line-Ups di IIMS 2025
Berbagai fasilitas juga telah disiapkan IIMS 2025 diantaranya free shuttle bus dari titik Mall yang tersebar (Cibubur Junction, Margo City, Summarecon Mall, Metropolitan Mall Bekasi, Senayan City, Central Park, Pondok Indah Mall, dan Bintaro Jaya XChange) ke JIExpo dan sebaliknya, fasilitas mushola, kursi roda dan baby stroller di dalam area pameran IIMS, foodcourt area, Area Test Drive and Ride Exclusive, dan fasilitas lain yang menjamin kenyamanan pengunjung segala usia.
“Terima kasih juga kepada seluruh pihak yang terlibat dalam IIMS 2025, telah mempersiapkan matang-matang berbagai program dan kejutan menarik untuk pengunjung. Selamat menikmati berbagai suguhan program yang kami tawarkan,” tutup Rudi.
Untuk turut meningkatkan gairah pertumbuhan pembelian kendaraan di kalangan masyarakat, IIMS 2025 telah memastikan berbagai promo dan penawaran menarik dari perusahaan pembiayaan yang telah bekerja sama. (DP/AB)