AlanBIKERS.com – Selama dua tahun usianya, perkembangan GSX Club Indonesia (GCI) Chapter Batam berjalan dinamis, termasuk jumlah keanggotannya yang bertambah. Tentunya saja suasana saat berkumpul pun terasa sedikit berbeda karena tidak semua anggota saling kenal secara dekat. Untuk lebih mengakrabkan antar anggota lama dengan yang baru bergabung serta para pengurus, GCI Batam sengaja menggelar Camp Family atau family gathering dalam merayakan ulang tahunnya.
Lokasinya pun dipilih tempat rekreasi yang bisa dinikmati anggota beserta keluarga atau pasangannya, yakni objek wisata alam Pantai Elyora, Jembatan 6 Galang (Jembatan Raja Kecik), Barelang, Batam, Sabtu-Minggu (30-31/3). Turut pula hadir perwakilan dari GCI Tanjung Pinang menambah kentalnya semangat kekeluargaan dalam acara ini.
“Acara tahun ini kami memang tidak mengundang klub/ komunitas laiinya, hanya mengundang GCI Tanjung Pinang yang tergabung di GCI Regional Kepri. Kali ini kami fokuskan secara internal guna lebih mengakrabkan keluarga besar GCI Batam juga Regional Kepri,” jelas Bro Sujani.
“Mewakili GCI Tanjungpinang, kami mengucapkan selamat ulang tahun kedua untuk GCI Chapter Batam, kami mendoakan yang terbaik untuk GCI Chapter Batam, semoga sesuai dengan harapan kita bersama untuk bisa mencapai tujuan dari slogan kita, yakni GCI Satu, Bersatu Untuk Maju,” ujar Bro Rikho, Ketua GCI Tanjungpinang dalam sambutannya.
Rangkaia acara yang bernuasa kekeluargaan ini berlangsung mulai Sabtu malam yang diisi dengan ramah tamah saling bertukar cerita diselingi canda tawa. Puncak seremonial acara ini diisi dengan potong tumpeng dilanjutkan makan malam bersama. Acara malam itu makin terasa khidmat saat pembacaan do’a dan menikmati hangatnya api unggun yang menyala.
Keesokan harinya, Minggu pagi mereka manfaatkan dengan menikmati keindahan pantai Elyora bersama-sama. Usai menikmati makan siang bersama acara dilanjutkan dengan kegiatan baksos mendatangi Panti Asuhan Yayasan Manbaul Hufaz, LKSA Almubarok Barelang, Batam sekaligus menutup rangkaian syukuran ulang tahun keduanya ini.
“Terima kasih kepada seluruh anggota GCI Batam yang sudah hadir dalam acara ini, juga perwakilan dari GCI Regional Kepri Bro Hasanuddin yang telah sudah menyempatkan hadir serta perwakilan dari GCI Chpter Tanjungpinang,” tutup Bro Sujani.