AlanBIKERS.com – Musyawarah Chapter (Muschap) sekaligus perayaan ulang tahun ke 2 telah digelar GSX Community Nusantara (GCN) Chapter Tangerang Kota (Tangkot) pada 14-15 September 2019 lalu di Villa Saung 88, Bogor. Dengan tema “Mengusung Kekeluargaan, Menghindari Perbedaan dan Mempererat Kebersamaan”.
Ada yang unik dalam Muschap kali ini, yaitu pemilihan Ketua Chapter dan jajaran Pengurus GCN Tangkot periode 2019-2021 yang diadakan di kolam renang. Meski terkesan happy n fun, namun pemilihan ketua baru tetap berjalan serius.
Bahkan Penasehat GCN Ateng Zaelani yang biasa disapa Bro Kumis mengatakan, “Tangkot emang gokil, mana ada muschap 3 jam di dalem aer (kolam renang)? Selamat untuk Anniv Tangkot yang ke 2, semoga tambah solid, terus berinovasi dan selalu menjaga nama baik GCN dan menjadi barometer positif di kalangan klub/komunitas otomotif Indonesia”.
Dalam muschap yang dihadiri perwakilan dari Chapter Jakarta, Bekasi, Depok, Tangsel, Bogor, Cikarang, Karawang, Lebak, Sukabumi dan Lampung ini, terpilihlah Bro Muji Setiawan menjadi Ketua GCN Tangkot untuk periode 2019 – 2021.
“Terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada GSX Community Chapter Tangerang Kota. Semoga GSX Nusantara menjadi lebih solid dan dapat mempererat jalinan silaturahim. Bukan hanya di GSX community namun juga dengan sesama komunitas/klub di seluruh nusantara,” ujar Bro Muji yang juga Ketua GCN Tangkot periode sebelumnya.
Ucapan selamat juga disampaikan Ketumnas GCN Bro Denmas Ilham. Ia mengucapkan terima kasih kepada GCN Tangkot yang telah mengadakan Muschap sekaligus syukuran 2# Anniversary. “Semoga GCN Tangkot tambah solid, tambah guyub dan tetap mempersembahkan inovasi dan hal-hal positif ke depannya, yang saat ini resmi dibawah kepengurusan Bro Muji,” tambahnya. (RLS/AB)
Susunan Pengurus GCN Tangkot Periode 2019-2021 :
Bendahara: Ardi
Humas: Haris
Ketua chapter: Muji
Media: Rere
Penasehat: Abewe, Hary
Perlengkapan: Graha, Roni, D’nay, A’way
Sekertaris: Amin
Tatib: Awan, Aji
Wakil ketua chapter: Hilman