AlanBIKERS.com – Kembali komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Makassar Chapter ambil bagian didalam kegiatan sosial yang dilakukan PT Pegadaian (Persero). Kali ini aksi sosial mereka menyasar masyarakat yang tinggal di daerah terpecil, yaitu Desa Bacu – Bacu, Kecamatan Pujananti, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, Minggu (22/11).
Desa ini salah satu desa terpencil yang di apit tiga kabupaten dan akses untuk menuju kesana cukup menguras tenaga. Untuk menempuh dengan kendaraan roda dua, sekitar 40 menit dari poros jalan ibukota Barru.
Desa yang indah dan sejuk ini menjadi sebuah kenikmatan bagi para penikmat alam dan jalan yang menantang, menjadi sebuah tantangnan bagi komunitas motor yang ingin menikmati perjalanan sambil melihat pemandangan yang indah di Bukit Padang indah desa Bacu – Bacu Kab Barru.
H. Alim Sutiono, Pimpinan Pegadaian (Persero) Wilayah VI Makassar menyampaikan bahwa kegiatan pemberian bantuan ini dilaksanakan sebagai wujud kepedulian Pegadaian Kanwil VI makassar kepada masyarakat yang terdampak atas mewabahnya virus Corona / Covid-19.
“Diharapkan dengan bantuan tersebut bisa sedikit mengurangi atau meringankan beban dan menambah manfaat untuk keperluan sehari-hari, terutama bagi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di Desa Bacu – Bacu, Kecamatan Pujananti,” jelas H. Alim Sutiono.
Sementara itu, Bro Wabdillah perwakilan dari HAI Makassar selaku PIC Kegiatan ini menjelaskan, ini salah satu bentuk apresiasi Pegadaian Wilayah Makassar VI kepada HAI Makassar untuk bisa membantu menyalurkan Dana Kepedulian Sosial (DKS). “Semoga kedepannya kami masih bisa dipercaya dalam menyalurkan DKS PT Pegadaian,” ujarnya.
“Dalam kegiatan ini kami juga melibatkan beberapa komunitas yang tergabung didalam Sahabat Komunitas Pegadaian (Persero), seperti YNCI makassar, HPCI Mapan dan Soppeng, PMC Makassar dan HAI Gowa. Saya ucapkan terima kasih banyak kepada kawan-kawan yang telah ikut mendukung aksi sosial ini,” tutup Bro Kemal Arsyad, Ketua HAI Makassar.