AlanBIKERS.com – GSX Community Nusantara (GCN) beranggotakan bikers pengguna Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150, tentu saja selain menyalurkan hobinya dengan kegiatan touring atau riding jarak jauh, diantara anggotanya para pengguna motor sport Suzuki ini pun ingin menyalurkan hobi balapnya sesuai dengan tipe motor yang menjadi pilihannya ini.
Untuk itu, GCN ingin memfasilitasi atau menyalurkan hobi balap anggotanya tersebut, mereka pun sengaja menggelar ajang balap khusus untuk anggota GCN yang ingin merasakan ajang balap resmi dengan mengadakan One Make Race (OMR) GSX Community Nusantara di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Untuk awal tahun ini mereka sudah gaspol dengan menggelar OMR GCN didalam ajang balap yang digelar oleh E-Event di Sentul International Circuit atau sering disebut Sentul besar, Minggu (27/01). Dalam OMR GCN kali diikuti 20 starter perwakilan dari GCN Chapter Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang Kota, Tangerang Selatan, Bekasi, Tasikmalaya dan Bandung.
Dalam gelaran OMR GCN yang ketiga kalinya di sentul besar ini sejak 2017 ini keluar sebagai Juara Pertama adalah M. Rangga (GCN Bandung), Kedua M. Nurdin (GCN Tangerang Kota), Ketiga Yudi Maleha (Tangerang Kota), Keempat Dimas Shalauddin (GCN Tangerang Kota) dan Kelima adalah Chandra Kirana (GCN Tangerang Kota).
“Terima kasih atas partisipasi dan keikutsertaan dari seluruh anggota GCN, marilah bagi semua anggota GCN yang hobi balapan kita salurkan pada tempatnya, yaitu ajang balap resmi seperti di Sentul ini. Semoga dengan mengikuti ajang balap resmi ini anggota GCN pun bisa berprestasi,” ujar Bro Sandy, Wakil Ketua Umum GCN selaku PIC OMR GCN.
Seperti yang disampaikan Bro Sandy bahwa OMR GCN juga pernah dilaksanakan beberapa kali di Sirkuit Sentul Karting atau Sentul kecil selain juga di Sentul besar, dan selalu menarik antusias dari anggota GCN.