AlanBIKERS.com – Yamaha Matic Indonesia Community (YMIC) adalah komunitas bikers pengguna dan pecinta all varian motor matic Yamaha, mulai dari Mio seri pertama sampai dengan Max series yang terbaru. Pertama dibentuk pada tanggal 3 Januari 2009 di Jakarta, tepatnya dikediaman Bro Aso Yulles, salah satu founder YMIC di daerah Klender Jakarta Timur.
Kini YMIC sudah tersebar dibeberapa daerah di Indonesia, mulai dari Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi dan Sumatera. Tepat pada tanggal 3 Januari 2019 lalu genap 10 tahun (1 Dekade) usianya, sekitar 40an Chapter YMIC yang ada di Indonesia pun mengadakan syukuran sederhana di masing-masing lokasi kopdarnya.
Sebagai puncak perayaan 1 Dekade YMIC dilaksanakan di Korwil Sultanbatara (Sulawesi Selatan, Barat dan Tenggara), mengingat sampai saat ini chapter terbanyak YMIC berada didalam Korwil Sultanbatara, yakni 24 Chapter.
Dengan mengusung tema ‘Never Ending’ atau Tak Pernah Berakhir, YMIC Chapter Bulukumba sebagai panitia penyelenggara menggelar acara ini di seputaran Lapangan Pemuda Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Sabtu-Minggu (9-10/3). Perayaan Dekade YMIC sekaligus menjadi ajang Kopdargab Seri VI YMIC Sultanbatara.
Gelaran acara mereka ini tebilang lengkap, sejak pagi hari sekitar pukul 10.00 WITA acara sudah diisi dengan lomba mewarnai anak-anak, lomba balap karung, lomba jalan cepat balon lalu lomba safety riding dan lomba adu lambat antar bikers. Kemudian sorenya ditutup dengan melakukan rolling city oleh all bikers mengitari jalan di wilayah Bulukumba.
Malam harinya dilanjukkan dengan acara khasnya bikers, dibuka dengan beberapa sambutan mulai dari Ketua Panitia Bro Akbar, Ketua YMIC Bulukumba Bro Budi, Ketua Umum Nasional YMIC Bro Fajar dan Gubernur YRFI Sulselbar Bro Asdar. Turut pula hadir dan berikan sambutan H.A Gunawan perwakilan dari Dealer Yamaha PT Jaya abadi Prospero.
“Dalam kesempatan ini saya ingin mengajak seluruh bikers yang tergabung didalam YMIC dan klub/komunitas yang berada didalam wadah YRFI Sulselbar, agar senantiasa mengutamakan safety riding. Jadilah bikers yang bisa memberikan contoh sebagai pengendara yang taat dan tertib berlalu lintas di jalan,” ujar Bro Asdar dalam sambutannya.
Selanjutnya rangkaian acara malam itu juga menyajikan beragam hiburan seperti live musik dari band KHP (Komunitas Hitam Pekat), fun games, Quiz dan pesta kembang api lalu seremonial potong tumpeng. Dipenghujung acara usai penutupan mereka melanjutkan dengan menggelar Musyawarah Besar (Mubes) YMIC Korwil Sultanbatara.
“Terima kasih atas kerja keras seluruh tim panitia dari YMIC Bulukumba hingga acara ini berjalan sukses, tak lupa juga atas kerja sama antar chapter Sultanbatara yang hadir meramaikan acara ini. Semoga ini bisa menjadi pemicu dan contoh untuk chapter YMIC lainnya. Dengan semangat ‘Never Ending’, semoga YMIC semakin berkembang dan semakin bisa berkarya untuk masyarakat sekitarnya,” ujar Bro Fajar.
“Dengan adanya acara ini agar lebih mempererat tali silaturahmi antar chapter YMIC serta antar bikers se-Nusantara dan lebih mendekatkan diri ke masyarakat. Merubah mainset masyarakat bahwa komunitas bikers itu lebih peduli kepada masyarakat dengan kegiatan sosialnya, mereka pun faham bedanya komunitas bikers dengan geng motor,” lanjut Bro Budi.
Seperti biasanya saat Kopdargab YMIC Sultanbatara, mereka melakukan pendiklatan anggota baru, kali ini pun sama. Keesokan harinya, Minggu (10/3) pendiklatan yang diikuti 21 orang dari chapter-chapter yang berada didalam Korwil Sultanbatara dilangsungkan di Pantai Marumasa Kabupaten Bulukumba.
“Atas terselenggaranya acara ini tak lepas berkat dukungan dari berbagai pihak, untuk itu kami atas panitia mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Bulukumba, Dealer Yamaha PT. Jaya Abadi Prospero, Main Dealer Yamaha Soraco Jaya Abadi Motor, YRFI Sulselbar, oli Deltalube, PMS Motor, Adira Finance, Top Kopi, Silonna JT, Antiro Sticker, BAF, dan Telkomsel,” tutup Bro Akbar.